Tips Membawa Koper dengan Nyaman Saat Traveling
Penerbangan Bawa Koper? Yuk Simak Tipsnya!
Barang bawaan menjadi hal yang harus diperhatikan saat kamu bepergian. Terlebih jika kamu bepergian menggunakan pesawat, ada beberapa hal yang termasuk dangerous good (bahan yang berbahaya dan bisa mengancam keselamatan dalam penerbangan). Jadi, sebelum bepergian menggunakan pesawat, ada baiknya cek terlebih dahulu barang apa saja yang tidak boleh kamu bawa saat penerbangan.
Saat akan melakukan traveling, biasanya koper menjadi pilihan tempat untuk menyimpan barang bawaan. Terlebih koper memiliki space yang cukup luas untuk memuat barang yang kamu bawa. Namun saat bepergian dengan koper, kamu juga harus hati-hati ya! Karena koper bisa saja rusak selama perjalanan. Jadi, sebelum bepergian menggunakan pesawat dengan membawa koper ada baiknya kamu perhatikan hal-hal berikut ini ya!
Pilih Koper Sesuai Kebutuhan
Jika kamu menginginkan perjalanan yang nyaman, pastikan kamu membawa barang bawaan secukupnya dan tidak berlebihan. Selain untuk mempermudah perjalanan kamu, hal ini juga berlaku agar kamu terhindar dari pengenaan biaya tambahan karena terlalu banyak membawa barang bawaan. Meski Pelita Air sendiri memiliki layanan gratis bagasi 20 kg namun, ada baiknya kamu tetap memilih barang-barang yang akan dibawa demi kenyamanan saat perjalanan.
Ukuran dan Daya Tampung Sesuai
Pastikan koper yang kamu bawa dapat memuat semua barang bawaanmu. Maka dari itu, penting untuk memilih koper sesuai ukuran yang dibutuhkan. For your information, ukuran koper atau tas dalam bagasi dihitung dalam ukuran centimeter dimulai dari bagian roda koper hingga bagian permukaan atas koper. Berikut ini adalah beberapa jenis ukuran koper yang bisa kamu jadikan referensi saat akan melakukan perjalanan:
-
16" (30x13x47 cm)
-
Koper ini biasanya bisa dibawa masuk ke dalam kabin. Umumnya, koper ini juga dibawa untuk perjalanan singkat.
-
20" (37x22x56 cm)
-
Koper dengan ukuran 20 inch ini berukuran sedang dan bisa memuat cukup banyak barang hingga 16 kg.
-
22" (38x22x48 cm)
-
Masih dengan berukuran sedang, koper dengan ukuran 22 inch ini bisa menampung barang bawaan kamu dengan kapasitas 16-20 kg.
-
24" (43x23x63 cm)
-
Koper ini bisa menampung barang bawaanmu dengan kapasitas yang cukup besar yaitu hingga 26 kg.
-
28" (47x32x73 cm)
-
Jika kamu akan membawa barang bawaan yang banyak, koper dengan ukuran 28" ini bisa menjadi pilihan. Koper ini bisa menampung barang bawaan sekitar 35 kg.
-
32" (51x35x81 cm)
-
Koper dengan kategori ukuran besar ini cocok untuk kamu yang akan melakukan perjalanan dengan waktu yang cukup lama.
Periksa Daftar Barang Bawaan Saat Perjalanan
Agar perjalanan kamu semakin nyaman, ada baiknya untuk kamu mempersiapkan barang bawaan dengan baik. Berikut merupakan list barang bawaan yang bisa kamu persiapkan sebelum penerbangan:
1. Dokumen Penting
-
Tiket
-
Boarding Pass
-
Kartu Tanda Pengenal (KTP)
2. Keuangan
-
Kartu kredit
-
Uang tunai
3. Teknologi
-
Smartphone
-
Powerbank
-
Charger
4. Kebutuhan Medis
-
Inhaler
-
Obat-obatan yang dibutuhkan
5. Kesehatan/Kebersihan
-
Tisu
-
Hand Sanitizer
-
Kotak P3K mini
6. Kebutuhan Opsional
-
Bantal leher
-
Headphone
Kemanapun tujuan perjalananmu, jangan lupa untuk tetap mempersiapkan barang bawaan dengan baik. Perhatikan juga kapasitas bagasi sesuai prosedur agar kamu bisa terbang dengan nyaman. Bagi Pelita Air, kenyamanan penumpang menjadi prioritas utama. Jadi tunggu apalagi? Ayo, mulai rencanakan perjalanan bersama Pelita Air dan pesan tiketnya sekarang!